
JAKARTA – Pernikahan menjadi momen sakral bagi setiap orang. Pelaksanaannya butuh rencana dan persiapan yang matang. Salah satu persiapan yang menjadi fokus dari mempelai pria adalah mahar atau mas kawin.
(Baca juga: Viral Perempuan Dinikahi Ayah Angkatnya Sendiri, Sebut Jodoh Tak Akan Kemana)
Mahar atau mas kawin adalah sejumlah harta yang harus diberikan mempelai pria kepada mempelai wanita. Hal ini tertuang dalam Al-Quran surah An-Nisa ayat 4 yang berbunyi, “Dan berikanlah maskawin (mahar) kepada perempuan (yang kamu nikahi) sebagai pemberian yang penuh kerelaan.”
Bentuk dan jumlah mas kawin akan berbeda-beda sesuai dengan adat isitiadat dan kesepakatan kedua mempelai. Tidak tanggung-tanggung, beberapa pengantin memberikan mas kawin bernilai fantastis. Berikut mas kawin bernilai fantastis yang viral di Indonesia.
1. Mahar Pajero di Grobogan
Pernikahan Agus Setiawan dan Anik sempat menggegerkan media ssial sejak diunggah oleh akun TikTok @agungm pada Januari lalu. Pasalnya, mas kawin yang diberikan mempelai pria kepada Anik tidak main-main, yaitu mobil pajero hitam, motor trail, sapi, kambing, perhiasan, serta uang tunai. Pemberian mas kawin tersebut tidak direncanakan sebelumnya. Hal itu merupakan ide dari orang tua calon memepelai pria agar ke depannya dapat berwirausaha dengan baik. Namun begitu, pasangan tersebut hanya mencantumkan seperangkat alat salat sebagai mahar dalam data KUA.
2. Mahar Bitcoin
Pasangan Jordan Simanjuntak dan Johana Dwi Utami berhasil menggegerkan media sosial dengan pernikahan mereka. Tidak seperti biasa, pernikahan yang berlangsung pada 11 Desember 2021 di Jakarta ini menggunakan bitcoin sebagai mas kawin dalam pernikahannya. Melansir dari Okezone, bitcoin yang diserahkan mencapai 1,11122021 BTC atau setara Rp315 juta (dengan nilai Bitcoin pada 22 September 2022 mencapai Rp283 juta/BTC).
Namun, di saat momen pernikahan Jordan dan Johana, harga bitcoin mencapai 700 juta lebih per BTC. Jordan yang berprofesi sebagai Business Development Manager di sebuah perusahaan ini sudah melakukan investasi bitcoin sejak awal 2019. Mahar tersebut diberikan kepada sang istri dengan harapan dapat melanjutkan akumulasi agar diberikan kepada anak cucu mereka kelak.
3. Mahar Saham
Jika biasanya mahar berupa uang dan emas, maka tidak dengan salah satu nasabah MNC Sekuritas Muhammad Noval Bintang Salim. Dia meminang sang kekasih, Gina Purnama Sari, pada Sabtu (28/05/2022) di Tangerang dengan mas kawin 3.000 lembar saham PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Noval sendiri sudah menjadi nasabah MNC Sekuritas sejak 2019 lalu, sedangkan Gina sudah lebih dulu menjadi nasabah, yaitu sejak 2018. Alasan Noval memilih saham sebagai mas kawinnya adalah karena saham memiliki nilai tambah yang cocok untuk investasi masa depan.
Baca Juga: Wujudkan Indonesia Sehat 2025, Lifebuoy dan Halodoc Berkolaborasi Berikan Akses Layanan Kesehatan Gratis
Sumber: Okezone