Vinkmag ad

Hasil Uji Coba Persib Bandung vs Bekasi City: Maung Bandung Menang Telak 3-0 : Okezone Bola

https: img.okezone.com content 2022 11 12 49 2706204 hasil-uji-coba-persib-bandung-vs-bekasi-city-maung-bandung-menang-telak-3-0-WUrbKWbz6V.jpg

HASIL uji coba Persib Bandung vs Bekasi City akan dibahas di sini. Dalam pertandingan uji coba tersebut, Maung Bandung – julukan Persib Bandung – keluar sebagai pemenangnya dengan skor 3-0.

Pertandingan uji coba ini digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (12/11/2022) sore WIB. Persib Bandung mencoba untuk menjaga kondisi di tengah mangkraknya kompetisi Liga 1 2022-2023.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Persib langsung bermain menyerang sejak menit awal, tetapi Bekasi City berhasil menahan semua serangan yang didapatkan. Sementara pada menit ke-12 Ciro mendapatkan peluang bagus untuk membawa Maung Bandung -julukan Persib- unggul, tetapi tendanganya masih melebar.

Meski menguasai jalannya pertandingan hingga menit ke-25, tetapi Persib masih belum bisa menembus rapatnya pertahan Bekasi City untuk mencetak gol. Sementara pada menit ke-27 akselerasi Febri masih belum bisa membawa Persib memimpin, setelah tendangannya melambung tinggi.

Sementara pada menit ke-37 tendangan keras Frets Butuan masih bisa di blok oleh kiper Bekasi City, Yogi Triana. Pada menit ke-43 Ciro gagal memanfaatkan peluang di depan gawang, setelah tendangannya membentur mistar gawang.

Persib pun berhasil memimpin keunggulan atas Bekasi City pada menit ke-45 melalui Marc Klok melalui tendangan penalti, setelah Ciro dilanggar. Hingga babak pertama selesai, Bekasi City tak berhasil mencetak gol balasan dan membuat Persib unggul 1-0.

Babak Kedua

Persib kembali menujukan permainan menyerang pada awal babak pertama, tetapi penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka gagal menambah keunggulan. Sementara pada menit ke-58 tendangan Beckham Putra masih belum bisa menggandakan keunggulan Maung Bandung, setelah tendanganya melebar dari sasaran.

BACA JUGA  7 Ciri Khas yang Hanya Ada Pada Karakter Utama di Serial Anime

Hingga memasuki menit ke-68 Persib masih belum berhasil menambah keunggulan, setelah penyelesaian akhir yang belum maksimal. Sementara pada menit ke-72 sundulan Victor Igbonefo masih belum mengarah tepat ke gawang, sehingga membuat Persib gagal menambah keunggulan.

Persib Bandung vs Bekasi City

Persib berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 atas Bekasi FC pada menit ke-80. Beckham Putra berhasil mencetak gol usai lolos dari penjagaan pemain bertahan lawan.

Beckham Putra kembali menambah keunggulan Persib pada menit ke-93 dengan tenang tendanganya melesat ke dalam gawang Bekasi City.

Susunan Pemain Persib vs Bekasi City

Persib: Teja Paku Alam; Daisuki C. Sato, Nick Kuipers, Rachmat Irianto, Bayu Fiqri, Marc Klock, Ricky Kambuaya, Ciro Alves, Febri Hariyadi, Frets Butuan, Arsan Marakin

Pelatih: Luis Milla.

Bekasi City: Yogi Triana; Iqbal Al Ghuzat, Ikhwal Ciptady Muhammad, Ahmad Nur Fasya, M. Agung Pribadi, Hendra Wijaya, Muhammad Fayrushi, Ade Jantra Lukmana.

Pelatih: Japri Sastra.

Sumber: Okezone

Vinkmag ad

Read Previous

Tak Kalah Cantik Dari Ibunya, Intip Potret Nadiva Maureen Anak Natalie Sarah

Read Next

Hasil Napoli vs Udinese di Liga Italia 2022-2023: Menang 3-2, Partenopei Makin Nyaman di Puncak Klasemen : Okezone Bola